Kasus 4-2011 : PRIA 20 TAHUN DENGAN BERCAK PUTIH PADA WAJAH DAN BADAN DISERTAI GATAL
Seorang pria datang dengan keluhan terdapat bercak putih pada wajah dan badannya berbentuk lingkaran sejak satu bulan yang lalu. Lingkaran itu awalnya hanya terdapat di wajah, sebesar lingkaran biji jagung, dan berjumlah dua. Seiring waktu, lingkaran itu semakin banyak dengan ukuran terbesar seperti uang logam, dan terkecil sebesar biji jagung. Perubahan warna kulit ini disertai rasa gatal, terutama saat berkeringat.
Pria ini sudah pernah menggunakan obat berupa salep jamur selama 5 hari, namun tidak membaik. Riwayat sakit diabetes dan ginjal disangkal. Pada keluarga, riwayat alergi, diabetes dan tekanan darah tinggi disangkal.Aktivitas sehari-hari bekerja di luar ruangan untuk mempromosikan barang. Dalam sehari dikatakan mandi 2 kali. Namun, saat kerja lembur, sering kali melewatkan mandi sore. Tinggal di rumah kontrakan bersama dengan 4 orang teman lainnya. Tidak ada teman nya yang memiliki keluhan yang sama. Beberapa kali saling meminjamkan pakaian dan juga handuk.Pria ini didiagnosis dengan Pitiriasis Versikolor (panu). Diberikan salep antifungal dan diinformasikan untuk tetap menjaga kebersihan, serta sabar karena perawatan yang cukup lama.
Pemeriksaan fisik dilakukan, dan ditemukan gambaran berupa makula hipopigmentasi (lingkaran putih) dengan batas yang tegas, multipel, ukuran terkecil lentikuler (sebesar biji jagung)-ukuran terbesar numular (sebesar koin), diskret (terpisah-pisah), terdapat skwama halus pada seluruh bagian makula. Saat disentuh, pria tersebut masih dapat merasakan sentuhan pemeriksa. Dilakukan pemeriksaan Woodlamp dan mikroskopis terhadap kerokan bagian putih.
***
Definisi dan Etiologi
Pitiriasis versikolor, atau yang sering dikenal sebagai Panu, adalah penyakit kulit superfisial kronis yang disebabkan oleh infeksi jamur. Jamur yang paling sering menyebabkan terjadinya penyakit ini adalah Malassezia furfur. Jamur ini dapat mengeluarkan asam karboxilik yang menghambat melanogenesis sehingga menimbulkan warna kulit lebih putih daripada sekitarnya. Dari pemeriksaan mikroskopis akan ditemukan gambaran jamur seperti bakso di dalam spageti (spagetti and meatball). Gambaran bulat-bulat yang menyerupai bakso itu merupakan spora dari jamur, sedangkan spageti adalah gambaran hifa jamur yang pendek.
Epidemiologi
Penyakit ini sering menyerang pada orang dengan higienitas rendah. Pada sebaran geografik, penyakit ini lebih sering ditemukan pada penduduk di daerah tropis. Hal ini dikaitkan dengan produksi keringat yang lebih tinggi pada penduduk daerah tropis, sehingga apabila tidak menjaga higienitas maka jamur dapat berkembang biak dengan baik. Daerah sebaran pada tubuh dapat meliputi seluruh bagian, dengan badan sebagai tempat yang pertama kali terkena. Sekali lagi, hal ini dikaitkan dengan produksi keringat yang sering muncul pada bagian ini.
No comments:
Post a Comment
Apakah Anda memiliki pengalaman kesehatan seperti Artikel di atas ? Silakan berbagi kisah Anda dengan Kami....